Wisata ke Pantai Tanjung Penghujan, Dua Pelajar Tewas Tenggelam

Sigit Dzakwan, Jurnalis
Minggu 24 Februari 2019 11:21 WIB
Ilustrasi.
Share :

KOBAR - Dua siswa SMP warga Desa Asam Baru, Kecamatan Danau Seluluk, Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah (Kalteng), ditemukan tewas tenggelam di Pantai Tanjung Penghujan, Desa Teluk Bogam, Kecamatan Kumai, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Minggu (24/2/2019), sekira Pukul 06.30 WIB.

Korban yang tewas adalah Deka (15) dan Ogi (15), sedangkan satu orang lainnya selamat.

Menurut Kepala Desa Teluk Bogam, Syahrian, ketiga korban awalnya datang berwisata di Pantai Tanjung Penghujan bersama keluarga. Mereka yang berjumlah sekira 40 orang datang dengan bus.

"Saat itu ada teriakan minta tolong di arah pantai, kami bersama warga langsung ke TKP melakukan pencarian korban," ujar Kades Syahrian.

(Baca juga: 3 Siswa SMP di Semarang Tewas Tenggelam saat Ikuti Ekskul Renang)

Warga Teluk Bogam langsung melakukan penyelaman di dasar laut menggunakan kompresor. Pencarian kedua korban dilakukan selama 30 menit. Sekira Pukul 07.15 WIB, semua korban sudah ditemukan.

Dua anak yang tewas ditemukan di kedalaman 5 meter. Yang selamat berhasil berenang ke area dangkal.

"Korban yang selamat sempat tenggelam dan masih bisa berenang dan muncul kemudian mencari area yang dangkal. Ketiga korban langsung dilarikan ke puskesmas setempat.”

Lantaran area pantai ada yang rawan bagi anak-anak, Pemerintah Desa Teluk Bogam telah memasang papan larangan berenang pada area tertentu yang membahayakan. Namun sayang, ada oknum tak bertanggung jawab yang mencabut papan peringatan tersebut.

(Qur'anul Hidayat)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya