Cerita Perempuan yang Menikah dan Hidup Bersama Seorang Pembunuh

Rachmat Fahzry, Jurnalis
Kamis 11 April 2019 19:16 WIB
Sammy dan Stepen Mellor. Foto/Daily Mail
Share :

Stephen juga menceritakan bahwa gengnya terlibat dalam perang wilayah dengan pedagang lain yang dipimpin oleh John Dookie (22).

Ketika persaingan makin memanas, pada 14 Februari 1997, Stephen berniat bertemu Dookie. Namun teman Stephen, Anthony Kirk membawa pisau. Selama pertemuan, Dookie ditikam di perut dan dipukuli habis-habisan.

Stephen mencoba memanggil polisi, tetapi korban meninggal dua hari kemudian.

Stephen dihukum karena pembunuhan dan dijatuhi hukuman seumur hidup, meski dia bukan yang melakukan penusukan.

"Stephen membenci apa yang terjadi malam itu, dan dia merasa dia tidak punya jalan keluar dari kehidupan yang dijalaninya," kata Sammy.

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya