Anies Targetkan Bus Listrik Beroperasi Bulan Juli di Jakarta

Muhamad Rizky, Jurnalis
Senin 29 April 2019 11:51 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (Foto; Muhamad Rizky/Okezone)
Share :

JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta melakukan uji coba tiga bus listrik di Jakarta. Pengujian itu dilakukan sebelum menggantikan bus Transjakarta yang saat ini sudah beroperasi.

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengatakan, saat ini bus tersebut belum bisa digunakan untuk angkut penumpang karena masih menunggu proses administrasi.

 Baca juga: Uji Coba Bus Listrik, Anies Kagum Tidak Ada Suara dan Asap

"Secara administratif sekarang masih dalam proses mudah-mudahan bulan Juni-Juli itu selesai kemudian bisa beroperasi," kata Anies, Jakarta, Senin (29/4/2019).

Nantinya bus-bus listrik tersebut akan ditambah hingga 10 bus sebelum nantinya digunakan. Sementara itu, secara perlahan mengganti bus Transajakarta yang saat ini beroperasi, namun hal itu juga tergantung dari persiapan pihak Transjakarta.

 Baca juga: Pemprov DKI Gelar Pencanangan HUT Ke-492, Tampilkan Wajah Baru Jakarta

"Itu akan sangat tergantung pada proyeksi perencanaan yang dilakukan Transjakarta. Biar nanti Transjakarta melalukan proyeksinya karena ini bukan saja soal usaha karena Transjakarta juga upaya transisinya atas kendaraan-kendaraan yang sekarang ini ada prosesnya seperti apa," paparnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya