JAKARTA - Ribuan personel Brimob Mabes Polri masih bersiaga di sekitar Gedung Bawaslu RI Jalan MH Thamrin, Jakarta, mengantisipasi aksi massa susulan.
Pantauan di gedung Bawaslu RI sekira pukul 20.30 WIB seperti dikutip dari Antaranews, personel Brimob masih berjaga di perempatan Sarinah, Jalan MH Thamrin.
(Baca Juga: Akun Media Sosial Jubir Prabowo-Sandi Dahnil Anzar Diretas)
Petugas Brimob juga bersiaga di sekitar Jalan Wahid Hasyim dari arah Tanah Abang dan Jalan Agus Salim menuju arah Sabang, Jakarta Pusat.
Jalur Jalan Thamrin hingga Bundaran HI masih ditutup dengan barikade beton dan kawat berduri.
Sebelumnya, sejumlah orang dari berbagai daerah berkumpul di depan gedung Bawaslu RI melakukan aksi damai dan berdoa bersama.
Mereka kemudian meninggalkan kawasan Thamrin untuk berpindah tempat salah satunya di rumah perjuangan di Jalan Proklamasi. (Baca Juga: Polisi Diminta Tindak Tegas Provokator Kerusuhan Aksi 21-22 Mei)
(Arief Setyadi )