Viral Video Pria Dipukuli dan Diseret Petugas di Dekat Masjid, Ini Penjelasan Polisi

Arie Dwi Satrio, Jurnalis
Sabtu 25 Mei 2019 08:37 WIB
Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Dedi Prasetyo. (Foto: Puteranegara/Okezone)
Share :

Dedi menerangkan soal peran Andri Bibir yang ditangkap di dekat Masjid Al Huda. Kata Dedi, Andri Bibir mempunyai peran sebagai pemecah dan penyuplai batu ke perusuh lain untuk melawan Polri pada saat bentrokan.

Tak hanya itu, sambung Dedi, Andri Bibir juga berperan menyediakan air bersih untuk membilas para demonstran yang terkena tembakan gas air mata dengan maksud agar kerusuhan berlanjut.

"Dalam kerusuhan tanggal 22 Mei menyiapkan berbagai macam properti yang dia gunakan dalam rangka untuk melakukan kerusuhan dan penyerangan terhadap petugas antara lain batu. Batu itu disiapkan tersangka Andri Bibir untuk disuplai kepada teman-temannya yang melakukan demo. Demo ini tidak spontan, artinya by setting untuk menciptakan kerusuhan," ujarnya.

"Dia juga menyiapkan jeriken berisi air agar teman-temannya yang terkena gas air mata bisa cuci muka dengan air di jerigen ini," ucapnya.

Dedi mengklaim tindakan represif yang dilakukan aparat kepolisian dalam video tersebut karena Andri Bibir berusaha melarikan diri saat hendak diamankan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya