Selain Ustadz Sambo, Polisi Juga Periksa Putri Amien Rais Hari Ini

Muhamad Rizky, Jurnalis
Senin 27 Mei 2019 15:50 WIB
Hanum Rais dan Amien Rais.
Share :

JAKARTA - Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya memanggil putri Amien Rais, Hanum Rais hari ini, Senin (27/5/2019). Pemanggilan terkait kasus dugaan makar atas tersangka Eggi Sudjana.

"Ya benar, ada agenda pemanggilan Hanum sebagai saksi kasus Eggi," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisiaris Besar Polisi Argo Yuwono saat dikonfirmasi, Senin (27/5/2019).

Argo mengatakan, saat ini Hanum sudah berada di Polda Metro Jaya dan dilakukan pemeriksaan. "Iya, (Hanum Rais) sudah datang," paparnya.

Sebelumnya penyidik juga tengah melakukan pemeriksaan terhadap Ansufri Idrus Sambo atau yang biasa dikenal dengan Ustadz Sambo.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya