Pukau Ribuan Wisatawan, Festival Morotai 2019 Banjir Pujian

Fahmi Firdaus , Jurnalis
Rabu 07 Agustus 2019 14:23 WIB
Share :

MOROTAI - Pulau Morotai saat ini menjadi salah satu bagian dari 10 destinasi Bali baru sebagai Daerah Kawasan Ekonomi Khusus (KEK). Pulau Morotai juga diprioritaskan oleh pemerintah untuk menarik wisatawan lokal maupun mancanegara.

Kabupaten yang terletak di Provinsi Maluku Utara ini memiliki potensi wisata alam dan budaya yang pantas dikenalkan kepada dunia. Salah satunya melalui Festival Morotai yang berlangsung di Daruba, ibu kota Kabupaten Pulau Morotai, pada 2-8 Agustus 2019.

Berbagai kegiatan menarik diselenggarakan di festival yang mengangkat tema Land of Stories ini. Seperti Pemilihan Jojaru Ngongare, ajang pencarian bakat Morotai idol, baris kreasi goyang Morotai, fun dive, gita bahari, fishing Morotai.

Sementara untuk pusat perayaan Festival Morotai 2019 menampilkan 500 penari dengan koreografer kondang Eko Suprianto alias Eko Pece. Termasuk menciptakan rekor MURI di Event Bambu Tada atau Musik Bambu. Kegiatan ini melibatkan ribuan peserta yang berlokasi di Sail Morotai.

Dengan adanya event tersebut, Kabupaten Morotai menjadi salah satu daerah di Maluku Utara (Malut) yang memberi kontribusi terhadap kunjungan wisatawan di Malut, baik dari dalam maupun luar negeri.

Berbagai pujian datang dari wisatawan lokal maupun mancanegara yang hadir. Bahkan, Menteri Pariwisata Arief Yahya sebelumnya telah mengapresiasi semua pihak yang terlibat dalam Festival Morotai 2019.

“Festival Morotai sudah siap menyambut wisatawan. Hal ini terlihat dari launching yang digelar. Event ini bukan hanya menggerakkan sektor pariwisata, tetapi juga bisa berdampak bagus buat ekonomi Morotai. Sukses buat Festival Morotai 2019, semoga eventnya bisa terselenggara dengan baik dan memuaskan,” ujar Menpar beberapa waktu lalu.

Menpar Arief menambahkan, Morotai adalah satu dari 10 destinasi wisata terbaik di Indonesia. Selain itu, banyak penggemar wisata bahari yang datang ke tempat ini.

"Namun, aksesnya masih terbatas. Semoga tahun ini ada direct flight sehingga memperpendek jarak yang harus ditempuh para wisatawan," tutup Menpar Arief.

Festival Morotai Berdampak bagi Baik Masyarakat

Pelaksanaan Festival Morotai 2019 ternyata memiliki dampak yang luar biasa dari masyarakat, pemerintah pusat bahkan sampai ke mancanegara. Karena festival ini memiliki gaung yang besar sehingga mendatangkan ribuan wisatawan hadir di festival ini.

Karateker Kepala Desa Gosoma Maluku (GOMA) Hironimus Rahankey mengatakan, Pulau Morotai sangat kaya dengan pesona wisata bahari. Oleh karena itu dia berharap Festival Morotai harus ditingkatkan dan dilakukan setiap tahun.

Pria yang akrab disapa Hiron ini juga mengapresiasi terobosan yang dilakukan Bupati Pulau Morotai Benny Laos bersama Sherly Tjoanda dan Wakil Bupati Asrun Padoma serta berbagai pihak yang telah bekerja secara maksimal. “Karena perlu kita ketahui ajang seperti ini sangat efektif untuk memperkenalkan dan menjual berbagai potensi Wisata Morotai,”pungkasnya.

(Fahmi Firdaus )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya