(Petugas evakuasi 69 WNI kru Kapal Diamond Princess. Foto: Okezone.com/Fathnur R)
Kemudian, WNI dengan rincian dua perempuan dan 67 laki-laki itu akan dibawa dengan sekoci menuju ke KRI Soeharso untuk selanjutnya melakukan perjalanan laut ke Pulau Sebaru.
Di KRI Soeharso nantinya WNI kru Kapal Diamond Princess itu akan menjalani pemeriksaan lanjutan untuk memastikan apakah mereka bebas dari virus korona. WNI tersebut akan menjalani pemeriksaan darah guna memastikan mereka tidak terjangkit virus Covid-19 selama melakukan perjalanan sekira 15 jam untuk sampai ke Pulau Sebaru.
(Qur'anul Hidayat)