BEKASI – Pemerintah Kota Bekasi, Jawa Barat, sudah hampir satu bulan ini menyiapkan dua hotel untuk fasilitas penginapan gratis bagi tenaga medis yang menangani pasien virus corona atau covid-19.
Dua hotel itu yakni Hotel Santika Mega Bekasi yamg terletak di Jalan Jenderal Ahmad Yani dan Hotel Bunga Karang di Jalan Kartini Bekasi Timur.
Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi mengatakan sengaja disiapkan dua hotel. Satu untuk dokter dan satu lagi untuk perawat.
"Di Santika itu untuk dokter dan untuk perawatnya di Hotel Bunga Karang. Sudah hampir sebulan ini kami siapkan," kata pria yang disapa Pepen itu kepada wartawan, Minggu 26 April 2020.
Fasilitas hotel tersebut, lanjut dia, merupakan program rumah sehat bagi tenaga medis yang bertugas menangani covid-19.
"Tempat ini kita berikan supaya mereka rileks," jelasnya.