Peluang Menarik untuk Kamu yang Tinggal di Daerah Bekasi dan Sekitarnya

Fitria Dwi Astuti , Jurnalis
Selasa 01 September 2020 11:33 WIB
Foto: Dok Univesitas Gunadarma
Share :

Sejumlah perguruan tinggi menyediakan beberapa jalur masuk bagi mahasiswa baru tahun ajaran 2020/2021. Termasuk Universitas Gunadarma (UG) yang membuka pendaftaran mahasiswa baru dengan menerapkan sistem pendaftaran yang lebih mudah dan cepat yakni pendaftaran online.

Mengingat situasi dan kondisi dengan adanya Covid-19, salah satu PTS terbaik di Indonesia ini tetap menerapkan physical distancing dengan tidak mengharuskan calon mahasiswanya datang langsung ke kampus dan tidak perlu menunggu kelulusan SMA/SMK/MA.

Mahasiswa baru cukup melakukan pendaftaran online dengan cara membuka website. Nantinya akan ada seleksi dengan memasukkan sejumlah nilai dari beberapa mata pelajaran di rapor semester 4 dan 5.

Nah, untuk Kamu yang masih bingung mengenai cara pendaftaran dan jalur masuk di UG, berikut adalah penjelasannya.

Ada dua cara yang bisa dilakukan mahasiswa baru yang ingin mendaftar ke UG. Pertama, melalui pendaftaran jalur reguler Universitas Gunadarma yakni jalur seleksi yang dibuka secara mandiri untuk para calon mahasiswa baru. Mahasiswa yang akan mendaftar tidak perlu mempersiapkan rekomendasi atau sejenisnya karena seleksi akan dilakukan melalui ujian tertulis.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya