BEKASI – Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi menegaskan, penutupan salah satu kafe di Galaxi l, Kota Bekasi, dilakukan karena di sana tedapat kerumunan. Penutupan itu juga merupakan peringatan bagi siapa saja yang nekat melanggar protokol kesehatan.
"Artinya secara tegas kita tidak mentolerir," kata Rahmat Effendi kepada wartawan, Senin (28/9/2020).
"Kalau kejadian yang kemarin kan yang kita segel artinya ada yang melanggar aturan protokol kesehatan,” tambahnya.
Ia melanjutkan, bila ada pelanggaran seperti yang dilakukan kafe tersebut maka akan ditindak secara tegas. "Pemkot bersama dengan Kapolres menyegel, artinya memberikan warning," jelas Effendi.
Apalagi, kata dia saat ini Pemerintah Kota Bekasi tengah memperketat kebijakan menyusul peningkatan kasus positif virus corona atau Covid-19.