Dirawat karena Positif Covid-19, Mohammad Idris Mengaku Kondisinya Membaik

R Ratna Purnama, Jurnalis
Sabtu 28 November 2020 07:59 WIB
Calon Wali Kota Depok Mohammad Idris. (Foto : Sindonews)
Share :

DEPOK – Calon wali kota Depok Mohammad Idris menyebut kondisi dirinya sudah semakin membaik. Mohammad Idris saat ini tengah menjalani perawatan RSUD Depok setelah dinyatakan positif virus corona (Covid-19).

Hal itu diungkapkan Idris dalam sebuah tayangan video.

Idris mengatakan kondisi dirinya membaik dan stabil. Dia pun banyak menghabiskan waktunya di RS dengan merenung.

“Salam sejahtera untuk kita semua, saya Mohammad Idris calon Wali Kota Pilkada 2020 memberitahukan bahwa hasil swab pada hari Rabu yang lalu di Labkesda saya dinyatakan positif Covid-19. Namun alhamdulillah berkat support dan doa dari semuanya, kondisi saya semakin baik, dan dalam keadaan baik-baik saja,” katanya dalam video tersebut, Jumat (27/11/2020) malam.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya