Survivor Covid-19, Perawat Tepuk Tangan Sambut Kesembuhan Nenek 104 Tahun

Susi Susanti, Jurnalis
Rabu 16 Desember 2020 15:46 WIB
Foto: Sky News
Share :

MADRIDNenek berusia 104 tahun mendapatkan tepuk tangan riuh dari para perawat setelah dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Para perawat memberikan tepuk tangan tanda bahagia saat sang nenek Elena meninggalkan rumah sakit di Madrid. Elena dirawat di bangsal COVID-19 di rumah sakit Gregorio Maranon selama 14 hari.

Dia merupakan pasien virus corona berusia 149 tahun yang berhasil sembuh dan dipulangkan dari rumah sakit tersebut. Tahun lalu, dia juga sempat dirawat karena flu yang menyerangnya.

“Saya mendoakan kesehatan yang baik, semoga tidak pernah hilang. Dan semuanya harus diperbaiki, untuk selamanya,” ujarnya, dikutip Sky News.

(Baca juga: Mewah, Ibu Ini Berikan Hadiah Natal ke Anak Hingga Rp190 Juta, Heboh di Media Sosial)

Dokter di rumah sakit, Alvaro Alejandre de Ona mengatakan Elena adalah seorang pasien berusia 104 tahun, yang tinggal di rumah, dia adalah seorang yang selamat.

“Kami telah membuatnya diterima di sini terutama karena usianya, itu adalah sesuatu yang membuat kami khawatir,” jelasnya.

“Kami sangat bahagia. Selalu menyenangkan melihat sesuatu seperti ini berakhir dengan sangat baik,” ujarnya.

(Susi Susanti)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya