Terpapar Covid-19, Kepala Bappeda Lamongan Meninggal Dunia

Avirista Midaada, Jurnalis
Rabu 30 Desember 2020 14:59 WIB
foto: istimewa
Share :

LAMONGAN - Setelah sempat dirawat beberapa pekan, kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Lamongan, Mochamad Faiz Junaidi SP MP, akhirnya menghembuskan nafas terakhir di rumah sakit Unair, Rabu (30/12/20). Faiz didiagnosa terpapar Covid-19.

Berita duka meninggalnya kepala badan di lingkungan Pemkab Lamongan ini, menjadi perhatian warga Lamongan karena terjadi di tengah meningkatnya angka penularan Covid 19 di Kabupaten Lamongan.

Baca juga: 76 Kabupaten/Kota Masuk Zona Merah Covid-19, Berikut Sebarannya

Kepastian meninggalnya kepala badan yang akrab dipanggil Faiz ini disampaikan Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Lamongan, Arif Bachtiar.

"Iya mas, diagnosanya positif (Covid-19)". Kata Arif menjawab pesan whatsapp wartawan.

Arif menambahkan, sebelum meninggal, almarhum dirawat di rumah sakit Unair Surabaya. Alhamrhum juga sempat dirawat di rumah sakit Covid 19 Lamongan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya