LANGKAT – Jejak sejarah perkembangan Islam di bumi Langkat di antaranya adanya bangunan masjid kayu dirikan pada 1885. Masjid itu didirikan salah seorang wali allah yakni Syekh Abdul Wahab Rokan Al Holidi Naksabandiah.
Masjid tertua ini terletak di Desa Besilam Babusalam Kecamatan Padang Tualang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara (Sumut). Masjid itu masih mempertahankan bangunan kayu.
Masjid ini masih dipergunakan warga Besilam untuk menunaikan sholat berjamaah lima waktu ini. Di dalam ruangan dalam masjid terlihat puluhan tiang besar menjulang tinggi dari dasar hingga bubungan. Antara lainya mimbar kayu yang sangat sederhana masih berdiri kokoh sampai saat ini.
Masjid ini masih menggunakan beduk kayu setiap waktu sholat, digunakan sebagai pengingat waktu. Masjid sebagai saksi bisu penyebaran agama Islam dan penyebaran jemaah terbesar di dunia toriqat naksabandiah di desa ini.
Masjid ini awalnya dibangun oleh salah satu ulama besar atau wali allah yakni Syekh Abdul Wahab Rokan Al Holidi Naksabandi. Masjid ini dibangun setelah Sultan Langkat Pertama, Sultan Musa, memberikan lahan tanah untuk perkampungan Besilam.