Ditanya Gus Ubed soal Capres 2024, Ini Tanggapan LaNyalla

Tim Okezone, Jurnalis
Kamis 10 Juni 2021 18:40 WIB
LaNyalla Mattalitti. (Foto: Istimewa)
Share :

MAGETAN - Sebuah pertanyaan yang sangat simpel dilontarkan pengasuh utama Pondok Pesantren (Ponpes) Al Fatah Temboro, KH Ubaidillah Ahror atau Gus Ubed, kepada Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, yang kembali mengunjungi ponpes di Magetan, Jawa Timur, Kamis (10/6/2021).

Kali ini, LaNyalla ditemani Senator asal Sulawesi Selatan Andi M Ihsan, Sekjen DPD RI Rahman Hadi dan Deputi Administrasi DPD RI Lalu Niqman Zahir. Seperti sebelumnya,, LaNyalla mengisi waktu di Ponpes Al Fatah Temboro dengan Sholat Subuh, mendengarkan ceramah lalu sarapan.

Baca juga: Ketua DPD Sebut Presidential Threshold Banyak Mudharat

Saat sarapan, Gus Ubed bertanya mengenai kemungkinan LaNyalla maju sebagai Capres 2024. "Insya Allah. Kalau ditakdirkan," jawab LaNyalla menanggapi pertanyaan tersebut.

Tetapi menurut LaNyalla, DPD RI akan terlebih dahulu mencoba melakukan amandemen ke-5 konstitusi untuk meluruskan lagi agar hak-hak DPD sebagai jelmaan utusan daerah bisa diperoleh kembali.

"Dulu Presiden dipilih MPR yang terdiri dari DPR atau parpol, utusan golongan dan utusan daerah. Setelah amandemen DPR tetap, utusan golongan hilang, utusan daerah jadi DPD. Nah setelah itu kenapa yang bisa calonkan presiden hanya parpol. Kita yang utusan daerah tidak bisa. Itu yang akan kita perjuangkan," kata LaNyalla.

Baca juga: Bertemu Raja Maradika, LaNyalla: Kerajaan Nusantara Bagian Tak Terpisahkan dari NKRI

Ditegaskannya, Indonesia dibangun oleh civil society dan elemen nonpartisan. sementara parpol itu datangnya terakhir.

"Yang bangun Indonesia termasuk kerajaan-kerajaan nusantara. Tapi ketika saya keliling Indonesia, melihat kerajaan-kerajaan itu seperti tidak diperhatikan. Padahal sumbangsih mereka dalam berdirinya republik ini sangat besar," jelasnya.

Sementara Gus Ubed pun menimpali bahwa saat ini umat Islam juga sedang melemah persatuannya. Buktinya banyak adu domba dan kriminalisasi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya