"Tahan-tahan mobil, Bapak Jokowi kami rindu. Terima kasih sudah datang lagi ke Kota Sorong" teriak warga masyarakat yang ingin bersalaman dengan Presiden Jokowi.
"Kami ke sini sejak sore, kami rindu sekali ingin melihat Bapak Jokowi. Tuhan berkati beliau," ungkap seorang warga Sorong, Imanuel.
Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, mobil RI 1 beserta rombongan langsung melaju menuju hotel.
Dari informasi yang didapatkan, agenda kunjungan kerja Presiden ke kota Sorong, Papua Barat akan dilaksanakan pada Senin (4/10/2021). Presiden Jokowi akan menanam jagung bersama para Petani di Aimas, Kabupaten Sorong. Presiden selanjutnya meninjau vaksinasi massal yang digelar di Aula Yonif Raider 762/VYS. Kemudian memberikan pengarahan kepada Forkopimda Papua Barat, yang berlangsung di Gedung L Jitmau Kompleks Kantor Wali Kota Sorong.
(Erha Aprili Ramadhoni)