Korban Tewas Gedung Apartemen Roboh di Nigeria Bertambah Menjadi 16 Orang

Rahman Asmardika, Jurnalis
Rabu 03 November 2021 14:17 WIB
Tim penyelamat menyisir puing-puing bangunan yang roboh di Ikoyi, Lagos, Nigeria, 2 November 2021. (Foto: Reuters)
Share :

LAGOS - Tim penyelamat pada Selasa (2/11/2021) menyisir puing-puing sebuah gedung tinggi di ibu kota komersial Nigeria, Lagos, sehari setelah bangunan itu runtuh saat sedang dibangun. Korban tewas dalam insiden ini dilaporkan mencapai 16 orang, bertambah dari empat orang yang dilaporkan sebelumnya.

Pemerintah Negara Bagian Lagos mengatakan telah menempatkan kepala arsitek bangunan itu dalam skorsing tanpa batas waktu dan meluncurkan penyelidikan independen tentang penyebab runtuhnya bangunan yang akan menjadi blok apartemen kelas atas itu.

BACA JUGA: Gedung Bertingkat Sedang Dibangun Ambruk, Setidaknya 4 Orang Tewas, Puluhan Terjebak

Layanan darurat bersiap untuk pekerjaan malam kedua, peralatan pemindahan tanah mengangkat bongkahan batu di lokasi di lingkungan kelas atas Ikoyi. Trailer besar dibawa untuk membantu memindahkan puing-puing, menghalangi salah satu jalan utama Ikoyi.

Runtuhnya bangunan sering terjadi di negara terpadat di Afrika, di mana peraturan tidak ditegakkan dengan baik dan bahan bangunan sering di bawah standar.

Pemerintah Negara Bagian Lagos telah menutup lokasi pembangunan pada Juni karena gagal memenuhi persyaratan struktural dan menuntut anomali itu diperbaiki sebelum konstruksi dapat dilanjutkan, kata Wakil Gubernur Lagos Obafemi Hamzat dalam sebuah pernyataan yang dilansir Reuters. Dia tidak mengatakan apakah masalah itu telah diperbaiki.

Setidaknya 25 Orang Tewas Akibat Ledakan Penyulingan Minyak di Nigeria

Enam belas mayat, termasuk asisten pemilik gedung, telah ditemukan sejauh ini sementara sembilan orang telah ditarik keluar hidup-hidup, kata layanan darurat, ketika ekskavator menyaring puing-puing dari tumpukan beton yang hancur dan logam bengkok di mana bangunan itu pernah berdiri.

Hamzat mengatakan jumlah orang yang terperangkap tidak diketahui tetapi wawancara dengan pekerja menunjukkan hingga 40 orang berada di lokasi ketika bangunan runtuh, jauh lebih rendah dari angka awal 100 yang diberikan oleh saksi pada Senin (1/11/2021).

Keluarga yang gelisah yang orang-orang terkasihnya hilang berkumpul di dekatnya. Beberapa meratap dan yang lain berdoa dalam kelompok-kelompok kecil untuk kembalinya kerabat mereka dengan selamat.

Saat kemarahan berkobar, beberapa terlibat perkelahian dengan pejabat pemerintah, menuntut untuk diizinkan membantu upaya pencarian.

Apartemen kelas atas bermunculan di Ikoyi, dan bangunan yang runtuh adalah bagian dari tiga menara yang dibangun oleh pengembang swasta Fourscore Homes, di mana unit termurah dijual seharga USD1,2 juta (sekira Rp17 miliar).

Pengembang proyek dan pemilik Fourscore Homes, Olufemi Osibona, mengatakan kepada saluran berita lokal pada Agustus bahwa ia telah mengembangkan bangunan di Distrik Peckham dan Hackney, London, dan bahwa apartemen Ikoyi adalah awal dari proyek yang lebih besar yang ia rencanakan di Nigeria.

Osibona tidak dapat dihubungi untuk dimintai komentar pada Selasa. Laporan media lokal mengatakan dia mungkin termasuk di antara mereka yang terjebak di bawah puing-puing bangunan.

(Rahman Asmardika)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya