Kementerian Luar Negeri Pakistan dalam lembaran resminya pada Rabu (8/12) tidak menyebut alasan melewatkan KTT tersebut, akan tetapi seorang pejabat senior pemerintah yang berbicara dengan syarat anonim mengatakan partisipasi Taiwan tidak sejalan dengan sikap Islamabad yang sebelumnya dengan "tegas" mendukung pertemuan tersebut “Kebijakan Satu-China.”
“Kami akan terus terlibat dengan para peserta KTT dan mereka yang tidak hadir untuk membahas cara-cara memperkuat demokrasi, mempromosikan penghormatan terhadap hak asasi manusia, dan memerangi korupsi, baik yang terjadi di dalam atau di luar kerangka KTT,” ujar seorang pejabat senior pemerintahan Biden kepada VOA sebagai tanggapan atas penolakan Pakistan itu.
Khan, Kamis (9/12) mengingatkan bahwa Pakistan di masa lalu berperan sebagai saluran komunikasi dalam pengaturan kunjungan rahasia dari Islamabad ke Beijing tahun 1971 saat Menteri Luar Negeri AS saat itu, Henry Kissinger, memulihkan kembali hubungan AS-China setelah lebih dari dua dekade tidak berhubungan secara diplomatik.
(Susi Susanti)