bank bjb Gelar Business Review Semester II 2022 dan Executive Workshop 2023

Arif Budianto, Jurnalis
Selasa 17 Januari 2023 11:06 WIB
bank bjb menggelar kegiatan Business Review Semester II 2022 dan Executive Workshop 2023 bertajuk "Satukan Energi untuk Memperkuat Sinergi dan Keunggulan Kompetitif". (Foto: dok. bank bjb)
Share :

BANDUNG - bank bjb menggelar kegiatan Business Review Semester II 2022 dan Executive Workshop 2023 di Trans Luxury Hotel, Kota Bandung, Senin (16/1/2023). Tahun ini, acara rutin business review mengambil tema "Satukan Energi untuk Memperkuat Sinergi dan Keunggulan Kompetitif".

Acara tersebut bertujuan membahas kinerja perusahaan sepanjang 2022, sekaligus juga me-review rencana serta target perusahaan di 2023.

Turut hadir seluruh Jajaran Manajemen bank bjb Komisaris Utama Independen Farid Rahman beserta jajaran, Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi beserta jajaran seluruh pejabat eksekutif bank bjb lainnya.

BACA JUGA:Apresiasi Agen Laku Pandai, bank bjb Bagi-bagi Hadiah untuk Ratusan Agen bjb BiSA 

Acara juga disertai dengan sambutan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Kepala Otoritas Jasa Keuangan Kantor Regional II Jawa Barat Indarto Budiwitono serta pemaparan materi mengenai prospek dunia perbankan di tahun ini oleh narasumber.

Yuddy Renaldi dalam sambutannya menyampaikan bahwa sepanjang 2022, bank bjb tercatat terus tumbuh secara positif meskipun situasi ekonomi masih berada dalam masa transisi pemulihan pasca pandemi Covid-19.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya