JAKARTA - Indonesia memiliki beberapa menteri pertahanan dengan latar belakang militer. Bahkan saat ini, Menteri Pertahanan Indonesia, Prabowo Subianto, juga merupakan purnawirawan TNI. Lantas, siapa sajakah jenderal lainnya yang juga pernah menjabat sebagai Menhan, salah satunya Jenderal TNI (Purn) Ryamizard Ryacudu.
BACA JUGA: Kapuspen TNI Hadiri Peresmian Gedung Pertunjukan Wayang Orang Bharata
Ryamizard Ryacudu merupakan seorang jenderal TNI kelahiran 21 April 1950. Melansir laman Kepustakaan Presiden Perpusnas, Ryamizard didapuk menjadi Menteri Pertahanan pada 2014-2019, di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo.
Sebelumnya, ia juga pernah berkedudukan sebagai KSAD (Kepala Staf Angkatan Darat) pada tahun 2002-2004. Ternyata, Ryamizard adalah anak Mayor Jenderal TNI Musanif Ryacudu, yang merupakan salah satu orang terdekat Presiden Soekarno dan juga tokoh asal Lampung.
BACA JUGA:Panglima TNI Lepas Bantuan ke Turki: Tim Advance Akan Stanby di Sana
Baca selengkapnya: 4 Jenderal yang Pernah Jabat Menhan, Nomor 1 Anak Orang Dekat Bung Karno
(Awaludin)