JAKARTA - Masjid adalah rumah ibadah umat Islam yang terdapat di seluruh dunia. Dari banyaknya masjid di dunia, ada beberapa masjid yang tercatat sudah berumur sangat tua, bahkan hingga ribuan tahun.
Berikut informasi tentang 5 masjid tertua di dunia, yang berhasil dihimpun tim Litbang.
8 Fakta Istimewa Masjid Al Aqsa, Salah Satunya Jadi Kiblat Pertama Umat Islam
1. Masjidil Haram, Arab Saudi
Masjidil Haram masuk dalam daftar masjid tertua di dunia. Tidak ada yang bisa memastikan kapan tahun pasti pembangunan masjid ini. Namun, diketahui bahwa masjid ini dibangun oleh Nabi Ibrahim AS dan anaknya, Nabi Ismail AS.
Melansir laman Kementerian Agama (Kemenag) RI, saat ini Masjidil Haram memiliki 598 tiang yang terbuat dari granit dan sangat megah.
Khalifah Umar bin Khattab merenovasi masjid ini pada tahun 644, dengan membuat dinding rendah. Selain itu, Umar juga melakukan perluasan bangunan agar bisa menampung jamaah yang lebih banyak lagi. Sekitar tahun 2007 hingga 2008, pemerintah Arab Saudi terus melakukan perluasan dengan membongkar seribu bangunan di sekitar masjid.
Mengingat Pengepungan Masjidil Haram yang Mengubah Sejarah Arab Saudi
2. Masjidil Aqsa, Palestina
Sama seperti Masjidil Haram, Masjidil Aqsa juga menjadi salah satu masjid tertua di dunia. Meskipun tahun pasti pembangunannya tidak diketahui, namun diperkirakan masjid ini berusia 40 tahun lebih muda dibandingkan Masjidil Haram. Masjid ini menjadi rumah ibadah penting umat Islam karena menjadi kiblat pertama, sebelum kiblat dipindahkan ke Ka’bah.
Masjidil Aqsa juga merupakan masjid penting sejak era Nabi Ibrahim AS, hingga Nabi Muhammad SAW, bahkan sampai saat ini. Selain itu, Masjidil Aqsa juga menjadi lokasi awal naiknya Nabi Muhammad SAW ke langit dalam peristiwa Isra’ Mi’raj.