Konvoi Sambil Bawa Celurit, Dua Pelajar SMK Ditangkap

Yohanes Demo, Jurnalis
Minggu 25 Juni 2023 18:31 WIB
Illustrasi (foto: dok Okezone)
Share :

SLEMAN - Dua pelajar di salah satu SMK di wilayah Prambanan, Sleman berinisial MDA (16) dan RPS (17) terpaksa harus berurusan dengan polisi lantaran kedapatan membawa senjata tajam jenis celurit. Mereka ditangkap oleh komunitas Pokdar Kamtibmas sebelum akhirnya diserahkan kepada polisi, Minggu (25/6/2023).

Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana menerangkan, awalnya sekira pukul 01.00 WIB sejumlah orang dari komunitas Pokdar Kamtibmas sedang berkumpul di depan pasar burung Singosaren melihat 5 kendaraan melintas dengan ugal-ugalan.

Kemudian anggota komunitas Pokdar Kamtibmas langsung melakukan pengejaran hingga ke arah Simbang 4 Blok O, Karang Jambe, Banguntapan.

"Sampai di blok O, rombongan pelaku berpencar, ada yang ke arah barat dan timur. Sedangkan untuk kedua pelaku lari ke arah jembatan Layang Janti," ujarnya, Minggu (25/06/2023).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya