SLEMAN - Warga Muhammadiyahdi Sleman, Yogyakarta, pagi ini berbondong-bondong mendatangi lapangan untuk menjalankan sholat Idul Adha.
Berdasarkan pantauan Okezone, Rabu (28/6/2023), warga tampak antusias dan khusyuk menjalankan sholat Idul Adha.
Misalkan saja warga Muhammadiyah di Wedomartani, Ngemplak, Sleman, Yogyakarta. Sejak pukul 06.00 WIB, mereka sudah memenuhi lapangan. Adapun sholat Idul Adha dimulai pukul 06.45 WIB yang dilanjutkan dengan Kotbah Idul Adha.
Khotib di lapangan Wedomartani, Ustadz Anto Listiyanto SE, mengingatkan pentingnya umat muslim untuk paham kriteria hewan kurban dan mekanisme penyembelihan hewan kurban.
Menurut dia, pemenuhan syarat hewan kurban seperti sudah cukup umur dan sehat, menjadi syarat sahnya kurban. Termasuk waktu penyembelihan yang tidak boleh melewati hari tasrikh.
Selain itu, tata cara penyembelihan hewan kurban juga harus benar. "Jangan sampai penyembelihan justru menyiksa hewan kurbannya," kata Anto yang juga salah satu juru sembelih hewan kurban halal nasional.
Secara umum pelaksanaan ibadah sholat Idul Adha berjalan lancar. Suasana mendung di sebagai besar wilayah Sleman, Yogyakarta, justru makin menambah kekhusyukan jamaah.
(Erha Aprili Ramadhoni)