Pelaku UMKM dan IKM di Bone Bolango Memiliki Peran Sentral Dalam Perekonomian Lokal

Karina Asta Widara , Jurnalis
Jum'at 25 Agustus 2023 16:39 WIB
Foto: Dok Pemkab Bone Bolango
Share :

Bone Bolango- Wakil Bupati Bone Bolango, Merlan S. Uloli menilai upaya peningkatan sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta industri kecil dan menengah (IKM) menjadi tulang punggung ekonomi di Kabupaten Bone Bolango.

Hal ini disampaikan Wakil Bupati Merlan S. Uloli pada kegiatan penyuluhan jasa keuangan dan strategi percepatan akses keuangan dalam rangka mendukung pengembangan bisnis UMKM dan pelaku usaha di Kabupaten Bone Bolango yang digagas Wakil Ketua DPR RI Rachmat Gobel, di RM. Miranti Indah, Kecamatan Tilongkabila, Kamis (24/8/2023)

Wabup mengatakan selain itu sektor UMKM dan IKM juga menjadi pendorong utama pertumbuhan dan penciptaan lapangan kerja bagi masyarakat kita yang berbakat dan kreatif.

Menurutnya, UMKM dan IKM memiliki peran sentral dalam perekonomian lokal kita. Mereka tidak hanya menciptakan lapangan kerja, tetapi juga menjadi sumber inovasi, keberlanjutan, dan inklusi sosial.

"Melalui UMKM dan IKM, kita mendorong pertumbuhan ekonomi dari bawah, memberikan peluang kepada wirausaha lokal untuk berpartisipasi aktif dalam membangun kesejahteraan bersama,"kata Wabup Merlan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya