Pandawa Ganjar Gelar Pelatihan Daur Ulang Sekaligus Pembersihan Sampah Dekat Sirkuit Mandalika

Awaludin, Jurnalis
Sabtu 14 Oktober 2023 19:18 WIB
Illustrasi (foto: dok Okezone)
Share :

Masyarakat antusias menyambut aksi Pandawa Ganjar dalam program daur ulang sampah dan pembersihan pantai. Teknis kegiatan meliputi sesi pelatihan yang meliputi proses pemilahan sampah, daur ulang dan cara-cara kreatif memanfaatkan barang bekas.

Pelatihan ini juga mengajarkan teknik-teknik daur ulang sampah yang dapat membantu mengurangi sampah agar menekan dampak negatifnya terhadap lingkungan. Salah satu warga yang mengikuti kegiatan ini, Bukran mengatakan kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat.

“Ini sangat komersil sekali, bisa dijual, di tataran nasional maupun internasional, karena disini juga banyak bule,” kata warga Lombok Tengah tersebut.

Hal senada juga diungkapkan oleh Maulani (24 tahun). Menurutnya, penting untuk meningkatkan kesadaran masyarakat khususnya generasi muda tentang menjaga kebersihan lingkungan dan meminimalisir pencemaran limbah di pantai Kuta, apalagi pantai ini berada di Kawasan Khusus Kawasan Ekonomi Pariwisata (KEK) Mandalika.

Pandawa Ganjar juga berharap kegiatan ini dapat mengurangi jumlah sampah yang terbuang sia-sia, yang bertujuan akan membantu menjaga kebersihan.

(Awaludin)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya