Jelang Pendaftaran Ganjar-Mahfud dan Anies-Cak Imin, Ribuan Pendukung Padati Gedung KPU

Irfan Maulana, Jurnalis
Kamis 19 Oktober 2023 09:11 WIB
Ribuan pendukung Anies-Cak Imin dan Ganjar-Mahfud MD padati Gedung KPU (Foto: MPI)
Share :

 

JAKARTA - Ribuan massa pendukung pasangan calon presiden dan Calon Wakil Presiden (Capres Cawapres) Ganjar-Mahfud MD dan Anies- Cak Imin berkumpul di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta Pusat, Kamis, (19/10/2023) pukul 08.00 WIB. Nampak mereka datang dengan pernak pernik dukungan.

Bendera dan atribut kampanye lainnya dibawa para pendukung. Suara di sekitar gedung KPU RI pun bergemuruh.

Nampak mereka berdesak-desakkan. Ribuan aparat gabungan juga diturunkan untuk mengamankan jalannya pendaftaran.

Terlihat pula kendaraan taktis berlapis baja juga diturunkan. Sejauh ini, masa pendukung berjalan kondusif dan tidak terlihat tanda-tanda kerusuhan.

Suasana masa pendukung untuk mengawal Pendaftaran Capres-Cawapres ini pun seperti pawai. Seni budaya juga ditampilkan, seperti Reog Ponorogo dan Barongsai.

Hal ini pun menyebabkan sejumlah akses jalan menuju gedung KPU RI pun di tutup. Seperti di Bundaran Hotel Indonesia yang mengarah ke gedung KPU RI. Lalu jalan Imam Bonjol. Kemacetan pun tak terhindarkan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya