Puluhan Warga di Sukabumi Keracunan Makanan, Satu Kritis

Budi Setiawan, Jurnalis
Rabu 12 Juni 2024 07:09 WIB
Warga Sukabumi keracunan makanan (Foto: Budi Setiawan)
Share :

SUKABUMI - Sebanyak 36 warga Kecamatan Curug Kembar dan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat yang menjadi korban keracunan masih harus dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sagaranten. Dari 36 yang dirawat, satu orang warga masih kritis dan dirawat di ruang gawat darurat.

Direktur RSUD Sagaranten, Hikmat Gumilar mengatakan, dua korban keracunan makanan nasi boks yang dirawat di Puskesmas Curug Kembar terpaksa harus dirujuk ke RSUD Sagaranten. Kedua pasien harus mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit karena kondisinya semakin menurun pasca mengalami keracunan makanan nasi boks syukuran pernikahan di Kampung Cimanggir, Desa Pasanggrahan, Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi.

Hingga saat ini, jumlah korban keracunan yang masih dirawat di RSUD Sagaranten mencapai 36 orang. Kondisi para korban masih lemah dan sering mual serta diare hingga harus dirawat.

Bahkan, satu orang lansia harus mendapatkan perawatan intensif di ruang gawat darurat karena kondisinya kritis dan mengalami penurunan kesadaran.

Sementara 3 korban keracunan yang dirawat di rumah sakit sudah dipulangkan karena kondisinya sudah membaik.

(Arief Setyadi )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya