Dipecat DKPP, Ketua KPU Ucapkan Alhamdulillah dan Terima Kasih

Achmad Al Fiqri, Jurnalis
Rabu 03 Juli 2024 17:59 WIB
Ketua KPU Hasyim Asy'ari memberi keterangan kepada wartawan setelah dipecat DKPP. (Foto: Achmad al Fiqri/MPI)
Share :

Tak Berdampak Politik

Sementara itu, pengamat politik dari Universitas Al Azhar Ujang Komarudin mengatakan putusan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) tidak akan berdampak pada hasil Pilpres dan Pileg 2024 yang telah berlalu.

"Saya melihat keputusan DKPP itu kita hormati sebagai keputusan resmi oleh karena itu akan berdampak pada pileg dan pilpres? tidak kan ini bukan pelanggaran kecurangan, tapi pelanggaran asusila atau etika yang dilakukan oleh pribadi ya Ketua KPU tersebut jadi tidak akan berdampak pada Pilpres-Pileg," kata Ujang kepada iNews Media Group, Rabu (3/7/2024).

Putusan DKPP terkait dugaan kasus asusila juga tak akan berdampak pada jalannya kontestasi Pilkada serentak 2024 mendatang. Dia melihat KPU sebagai sebuah sistem itu sudah berjalan siapapun ketuanya baik Hasyim Asyhari atau bukan KPU tetap berjalan Pilkada tetap berjalan ada atau tidak adanya Hasyim Asyhari.

KPU sebagai sebuah lembaga yang memiliki sistem yang baik ya tidak akan mengganggu kerja KPU. "Saya melihatnya keputusan yang harus dihormati dan insyaallah tidak akan ada gangguan dalam proses Pilkada yang akan dijalankan hingga pencoblosan di 27 November," ucapnya.

(Maruf El Rumi)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya