JAKARTA - Kepala Badan Pembinaan Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan (BPOKK) Partai Demokrat, Herman Khaeron menyampaikan, Andi Arief telah resmi mengundurkan diri dari partai usai diangkat menjado Komisaris Independen PT PLN (Persero).
"Beliau sudah mundur dari (Ketua) Bappilu, penggantinya tentu akan ada Plt," kata Herman saat ditemui di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Kamis 25 Juli 2024 malam.
Herman mengaku, pihaknya belum menentukan pengganti Andi Arief. Ia menyampaikan, Demokrat akan sampaikan pengganti Andi bila sudah ditentukan.
"Sampai tadi malam pembahasan masih belum muncul, tapi mungkin dalam beberapa hari ke depan akan diumumkan," tutur Herman.