Pecah Rekor! Amerika Kirim Bantuan Militer ke Israel Rp281 Triliun, Termasuk Rp63 Triliun untuk Iron Dome

Susi Susanti, Jurnalis
Selasa 08 Oktober 2024 10:09 WIB
Amerika Serikat (AS) telah memasok Israel sedikitnya USD17,9 miliar (Rp281 triliun) dalam bentuk bantuan militer sejak perang di Gaza dimulai pada 7 Oktober tahun lalu (Foto: Kashmir Observer)
Share :

Kelompok bersenjata Lebanon mengatakan telah meluncurkan salvo roket ke kota Karmiel di Israel utara pada pukul 6:55 pagi (03:55 GMT) pagi ini. Menurut media Israel, serangan itu memicu sirene di Karmiel dan komunitas lain di seluruh wilayah Galilea Atas.

Ynet News Israel mengatakan 15 proyektil diluncurkan dari Lebanon ke arah Galilea Atas dan sebagian besar dicegat. Peluncuran terbaru ini menyusul rentetan roket Hizbullah pada Minggu (6/10/2024) malam yang melukai sedikitnya 10 orang di kota pelabuhan Haifa dan melukai lainnya di kota utara Tiberias.

Sementara itu, roket yang ditembakkan oleh Hamas dari Khan Yunis menghantam Tel Aviv hari ini, yang menandai peringatan Operasi Badai (Banjir) Al Aqsa dan melukai empat pemukim.

Sebelumnya, menurut koresponden Al Jazeera Laura Khan, jet tempur Israel kembali mengebom pinggiran selatan Beirut, menyebabkan ledakan besar.

(Susi Susanti)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya