Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Lalin di Jalan Gerbang Pemuda Padat Merayap

Achmad Al Fiqri, Jurnalis
Selasa 19 November 2024 16:08 WIB
Lalin di Jalan Gerbang Pemuda Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi (foto: Okezone/Alfiqri)
Share :

Sementara itu, kondisi terkini di Jalan Gerbang Pemuda nampak hujan dengan intensitas ringan. Meski demikian, para supporter terlihat antusias untuk masuk ke dalam arena SUGBK guna menonton Timnas Indonesia.

Nampak pula para pedagang kaki lima (PKL) yang menjajakan aneka jersey Timnas Indonesia. Mereka terlihat mendirikan stand di trotoar depan Senayan City. Selain menjajakan jersey, terlihat para pelaku UMKM itu juga menjual jas hujan dan beraneka ragam makanan.

Sekedar informasi, laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi yang dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) akan dimulai pada Selasa (19/11/2024) pukul 19.00 WIB.
 

(Awaludin)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya