Menbud Hadiri Dialog bersama MPUII, Ruang Diskusi Umat Islam bagi Pembangunan Bangsa

Agustina Wulandari , Jurnalis
Kamis 02 Oktober 2025 07:32 WIB
Menbud Fadli Zon dialog bersama MPUII. (Foto: dok Kemenbud)
Share :

Menanggapi pertanyaan terkait penulisan sejarah, Fadli menyampaikan bahwa hal tersebut masih dalam tahap pengerjaan oleh para editor jilid dan editor umum. Selain itu, dirinya juga menekankan mengenai pentingnya memperkuat narasi sejarah dan identitas bangsa.

Ia mencontohkan penemuan situs Bongal di Tapanuli Utara yang menyimpan koin Dinasti Umayyah abad ke-7, yang membuktikan masuknya peradaban Islam di Nusantara sejak dini. Ia juga menyebutkan penemuan lukisan gua purba di Maros, Muna, dan Sangkulirang yang berusia puluhan ribu tahun.

“Ini membuktikan, Indonesia adalah peradaban tua yang tidak menghancurkan tradisi, tetapi merangkulnya,” kata Fadli.

Hadir dalam diskusi tersebut, Staf Ahli Menteri Kebudayaan, Masyitoh Annisa Ramadhani Alkitri; Ketua MPUII, Ustaz Akhwan;serta para anggota MPUII.

Menutup dialog, Menteri Kebudayaan kembali menekankan pentingnya menjaga stabilitas negara dalam mendorong pertumbuhan ekonomi.

“Kita harus bersyukur karena Indonesia relatif aman, damai, dan terkendali. Stabilitas adalah hal yang paling mahal, dan menjadi prasyarat mutlak bagi pertumbuhan ekonomi," ucapnya.

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya