LONDON - Para pakar hewan bingung mengapa 38 ekor burung parkit mati tiba-tiba, dalam sebuah pertunjukan di Wales Utara, Inggris, akhir pekan lalu.
Ratusan burung tengah dipersiapkan untuk berbaris di depan juri dalam sebuah pertunjukan burung parkit, hingga seekor di antaranya ambruk. Dalam beberapa detik kemudian, jumlah burung yang mati terus bertambah.
Sontak para pemilik dan penyelenggara bergegas menyelamatkan hewan peliharaan berharga mereka keluar dari balai desa di Gwynedd, karena khawatir adanya kebocoran gas. Ada sekitar 350 ekor burung parkit yang berpartisipasi dalam acara tersebut.
Seorang pensiunan yang juga pemilik toko hewan peliharaan, Dave Cottrell (55), mengaku kehilangan 10 burung di pameran.
"Saya sedang mempersiapkan sertifikat ketika burung-burung sedang ditertibkan. Seorang pelayan datang sembari mengatakan ada burung yang mati," katanya, seperti dikutip dari Sky News, Selasa (17/11/2009).
"Kemudian datang pelayan lain mengatakan sudah dua atau tiga ekor yang mati. Dalam beberapa detik pelayan yang ketiga mengatakan sudah lebih banyak yang mati," bebernya.
Sementara Robert Hughes, yang mengorganisir pertunjukan itu mengatakan, lima menit setelah burung pertama mati, 11 ekor lainnya menyusul. "Satu di antaranya milik saya," akunya.
"Tidak ada seorang pun dari warga yang pernah melihat atau mendengar sesuatu seperti ini sebelumnya. Ini aneh."
Menurut hasil pemeriksaan terhadap dua ekor burung ditemukan bahwa binatang bersayap itu mengalami sesak napas dan problem paru-paru.
(Nurfajri Budi Nugroho)