Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

UMI Satu-satunya Universitas yang Lolos Simposium Internasional

Rahmi Djafar , Jurnalis-Senin, 18 November 2013 |17:18 WIB
UMI Satu-satunya Universitas yang Lolos Simposium Internasional
Ilustrasi. (Foto: Reuters)
A
A
A

MAKASSAR - Universitas Muslim Indonesia (UMI) lolos sebagai satu-satunya Perguruan Tinggi (PT) swasta di Indonesia yang lolos mengikuti Simposium Internasional Research yang digelar Universitas Waseda Jepang, dari 45 Universitas dari 20 negara yang ikut berkompetisi dalam dunia penelitian.

Agenda tersebut berlangsung sejak 9-16 November 2013. "Hanya ada dua Universitas di Indonesia yang dinyatakan lolos yakni UMI dan UGM, yang dilaksanakan oleh PT tertua di Jepang Waseda University," ungkap Rektor UMI Masrurah Mochtar, saat menggelam Konfrensi Pers di Menara UMI Makassar, Senin (18/11/2013).

Penelitian yang membawa UMI ke Jepang tersebut berkaitan dengan bidang IT, yang dikirim dalam bentuk poster dan diikutkan dalam audisi. Judul penelitian yakni "A risk management sceme for university information using octave allegro method atau sistem pengamanan data agar terhindar dari virus-virus atau deteksi awal". Agenda yang berlangsung di Kitakyushu, Fukuoka, Jepang ini tidak saja berlangsung begitu saja, melainkan UMI mengirimkan terlebih dulu ke Waseda sejak tujuh bulan lalu, dan melalui proses.

Masrurah yang didampingi para Wakil Rektor dan Dekan Fakultas Ilmu Komputer, Muhammad Diah , menyebutkan bahwa hari pertama dan ke II di Jepang pihaknya ikut simposium, dan hari ke tiga pihaknya melakukan penadatanganan MoU antara Pascasarjana UMI dengan Waseda.

Dari UMI ada enam orang yang diutus "Kami singgah di Hirosima untuk liat secara langsung peninggalan sejarah bom Hirosima, dan Universitas Waseda di Tokyo pertemuan dengan pimpinannya, tetapi diterima secara resmi dengan tradisi Jepang," jelas Masrurah.

Saat ini, sudah ada dua org mahasiswa S2 dan satu orang Mahasiswa S3 di Waseda yang mendapat beasiswa dari Jepang, UMI dinilai oleh pihak Waseda memiliki persiapan matang karena banyak petinggi negara yang mempunyai gelar doktor di sana.

WR I UMI H Sahnurd Said mengatakan rangkaian kunjungan ke Waseda Jepang di samping simposium juga MoU Pascasarjana dengan Waseda University untuk double degree di bidang informatika, dan Ekonomi, Ilmu Manajemen Akuntansi.

WR IV H. Abdu Makhsud Dea juga menyebutkan, hal yang paling penting adalah kerjasama antara UMI dan Waseda, yang sebelumnya sudah dua kali berkunjung ke UMI. Dengan kerjasama tersebut, maka mahasiswa bisa memiliki dua ijazah yang diterima, dengan menempuh pendidikan satu tahun di UMI dan satu tahun di Waseda, joint research, dan pertukaran mahasiswa, dosen bisa post doctoral enam bulan.

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement