Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Jokowi Jangan Banyak Umbar Janji Soal Susunan Kabinet

Achmad Fardiansyah , Jurnalis-Kamis, 23 Oktober 2014 |15:23 WIB
Jokowi Jangan Banyak Umbar Janji Soal Susunan Kabinet
Jokowi jangan banyak umbar janji soal susunan kabinet (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Politisi Partai Gerindra, Martin Hutabarat, menegaskan, lambannya Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan struktur kabinetnya bukan karena adanya faktor intervensi dari pihak luar.

"Kalau ada intervensi dari luar salah lagi, siapa yang bisa mengintervensi presiden? Kalau dia merasa diintervensi salah lagi," tegasnya, di Cikini, Kamis (23/10/2014).


Kata Martin, Jokowi mempunyai banyak waktu untuk mengumumkan kabinetnya, dengan batas waktu yang sudah ditentukan. Sebab itu, Jokowi disarankan agar memaksimalkan waktu tersebut untuk menyusun kabinet ketimbang mengumbar banyak pernyataan ke publik.


"Kalaupun masih ada waktu karena tidak ada persoalan, yang jadi persoalan beliau terlalu cepat bicara. Bilangnya besok, besok lagi. Sebaiknya presiden irit bicara," ungkapnya.



Banyaknya wacana yang dilontarkan Jokowi terkait pengumuman kabinetnya justru akan menjadi bumerang sendiri.


"Kalau tidak ditepati janjinya ya itu akan menjadi musuhnya sendiri," tutupnya.


(Misbahol Munir)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement