Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Ular Laut dan Ikan Pari Jadi Ancaman Tim Penyelam

Angkasa Yudhistira , Jurnalis-Selasa, 06 Januari 2015 |12:45 WIB
Ular Laut dan Ikan Pari Jadi Ancaman Tim Penyelam
Ular Laut dan Ikan Pari Jadi Ancaman Tim Penyelam
A
A
A

Sementara, Komandan Tim Penyelam TNI AL, Kapten Laut Pelaut Edi Tirtayasa mengatakan, sampai saat ini hewan buas laut seperti ikan Hiu, belum terlihat. Namun, dengan kondisi dasar laut yang penuh lumpur dan berkeruh, ada satu hewan laut lain yang juga paling ditakuti para penyelam, yakni ular laut.

Sebagian ular laut sangat berbisa, ketika ular yang mirip belut itu menggigit, tidak menimbulkan rasa sakit. Bahkan banyak penyelam yang tak sadar telah digigit ular laut, tapi jika sudah tergigit efeknya sangat luar biasa menyeramkan.

"Ular laut, sekali patok, tidak sampai satu menit kita mati," ujar Edi.

Sebab itulah, Edi selalu berpesan, agar sebelum berjibaku di dalam air, para penyelam TNI AL ini akan meminum serum atau anti bisa ular lebih dulu. Dengan begitu mereka tak perlu khawatir terkena gigitan ular laut.

"Tapi kalau minum air, justru bikin mengundang banyak ular laut mendekat. Karena tubuh kita mengeluarkan bau amis dari serum," ucap Edi.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement