Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pemkab Pastikan Sinkhole di Gunungkidul Segera Diteliti

Markus Yuwono , Jurnalis-Senin, 06 Februari 2017 |11:00 WIB
Pemkab Pastikan Sinkhole di Gunungkidul Segera Diteliti
Warga di lokasi sinkhole di Gunung Kidul (Markus Yuwono/Sindo Radio)
A
A
A

YOGYAKARTA - Pemkab Gunungkidul, DI Yogyakarta, segera berkoordinasi dengan pihak terkait untuk meneliti sinkhole di Dusun Sawah Lor, Desa Banyusuco, Kecamatan PLayen. Sebab, rongga yang ada semakin melebar dan dikhawatirkan akan mengganggu akses masyarakat sekitar.

"Untuk mengatasi sinkhole pemkab akan menangani, bukan hanya pihak desa," kata Wakil Bupati Gunungkidul Immawan Wahyudi saat dihubungi wartawan.

Pemkab Gunungkidul akan berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gunungkidul, Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Kawasan Permukiman, agar lubang tidak semakin melebar. Pasalnya, di sekitar lokasi terdapat rumah warga dan jalan desa.

Kepala Desa Banyusoco Sutiyono mengatakan, warga sekitar khawatir karena lubang dan rongganya berada di sekitar rumah warga. Bahkan dari penelusuran warga, rongga tersebut berada di bawah rumah warga. ”Harapan kami memang segera ditangani, karena ini berkaitan dengan kepastian warga yang berada di atasnya," bebernya.

Kepala Pelaksanan BPBD Gunungkidul Budhi Harjo menambahkan, pihaknya akan menggandeng pusat studi bencana UGM untuk meneliti lubang yang muncul tiba-tiba tersebut. "Kami janji secepatnya akan menggandeng pusat studi bencana UGM untuk melihat ke dalam mengenai kondisi rongga yang dikatakan cukup panjang tersebut," katanya.

Sinkhole adalah lubang pada tanah yang terbentuk tiba-tiba. Lubang tanah ini diakibatkan tekanan terhadap permukaan tanah yang terjadi ketika sebuah lapisan bawah tanah melemah dan tak mampu menopang struktur lapisan di atasnya.

(Risna Nur Rahayu)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement