Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pria Bersenjata Serang Istana Raja Saudi, 2 Penjaga Tewas

Wikanto Arungbudoyo , Jurnalis-Minggu, 08 Oktober 2017 |04:05 WIB
Pria Bersenjata Serang Istana Raja Saudi, 2 Penjaga Tewas
Bendera Arab Saudi (Foto: Reuters)
A
A
A

JEDDAH – Otoritas Arab Saudi akhirnya mengonfirmasi bahwa Istana Raja Salman bin Abdulaziz diserang oleh pria bersenjata. Serangan tersebut menewaskan dua orang penjaga dan melukai tiga orang lainnya. Serangan terjadi pada Sabtu 7 Oktober pagi waktu setempat.

BACA JUGA: Istana Raja Saudi Dilaporkan Diserang, Kedubes AS Keluarkan Peringatan

Serangan bersenjata itu dilakukan oleh pelaku tunggal. Kementerian Dalam Negeri Arab Saudi menerangkan, pelaku awalnya mengendarai mobil hingga ke pintu gerbang istana di Jeddah. Pelaku lantas melepaskan tembakan setelah keluar dari mobil.

Diwartakan Reuters, Minggu (8/10/2017), pelaku diidentifikasi bernama Mansour al Amri. Pria berusia 28 tahun itu berstatus sebagai warga negara Arab Saudi. Pasukan penjaga istana berhasil menembak mati si pelaku serangan tunggal tersebut.

Serangan terjadi di pos pemeriksaan di luar pintu gerbang sayap barat Istana Perdamaian di Jeddah. Istana tersebut diketahui sering digunakan keluarga Kerajaan Arab Saudi untuk melakukan urusan resmi selama musim panas.

Beruntung, Raja Salman bin Abdulaziz al Saud sedang berada di luar Arab Saudi dengan melakukan kunjungan ke Rusia. Akan tetapi, keberadaan Putra Mahkota Pangeran Mohammed bin Salman tidak diketahui. Pewaris Kerajaan Arab Saudi itu diketahui ditempatkan ayahnya di Jeddah.

Aparat berhasil menyita beberapa pucuk senapan serbu Kalashnikov dan bom molotov dari tangan pelaku. Juru bicara Kementerian Dalam Negeri, Mansour al Turki mengatakan, Amri tidak memiliki catatan kriminal apa pun atau diketahui terkait dengan kelompok ekstremis. Mansour memastikan penyelidikan sedang digelar untuk mengungkap motif Amri melakukan serangan.

(Wikanto Arungbudoyo)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement