Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Ketum FFI Hary Tanoesoedibjo: Stadion GBK Representatif untuk Asian Games

Amril Amarullah , Jurnalis-Senin, 15 Januari 2018 |06:32 WIB
Ketum FFI Hary Tanoesoedibjo: Stadion GBK Representatif untuk Asian Games
Ketum FFI Hary Tanoe saat menonton pertandingan uji coba antara Indonesia melawan Islandia di Stadion Gelora Bung Karno, Minggu (14/1/2018).
A
A
A

JAKARTA – Presiden RI Joko Widodo meresmikan renovasi besar Stadion Gelora Bung Karno untuk perhelatan ajang Asian Games 2018.

Wajah baru Stadion GBK akan mampu menampung 80.000 penonton dengan kualitas kursi yang lebih bagus. Adapun jenis kursinya meliputi single seat atau satu kursi yang dapat dilipat dan telah memenuhi standar aksesibilitas evakuasi. Setiap kursi mampu menahan beban hingga 250 kilogram dan tidak mudah ditarik sehingga mampu mencegah dan menahan aksi vandalisme.

Jika dilihat dari segi pencahayaan, Stadion GBK diklaim menjadi salah satu yang terbaik di dunia. Sistem pencahayaan GBK terintegrasi dengan sistem tata suara yang berkekuatan hingga 80.000 watt PMPO. Permukaan lapangan Stadion GBK berlapiskan rumput dari jenis terbaik, yaitu Zaysia Matrella (Linn) Merr yang mulai ditanam sejak awal Januari 2017 silam. Jenis rumput ini juga dikenal dengan nama Manila.‎ Selain itu stadiun kebanggaan Indonesia ini juga dilengkapi alat penyiram otomatis hingga sistem drainase antibanjir.‎

Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia Hary Tanoesoedibjo mengucapkan selamat atas renovasi GBL. "Selamat atas renovasi Stadion GBK cukup representatif untuk Asian Games," ungkapnya, saat menghadiri Laga Timnas Indonesia vs Islandia dan peresmian stadion tersebut.

(Baca Juga: Hary Tanoe Temani Presiden Jokowi Resmikan Renovasi Stadion GBK)

Hary Tanoe tampak duduk bersama Presiden RI Joko Widodo, Ketua MPR RI Zulkifli Hasan, Menpora Imam Nahrawi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, di Stadion GBK, Jakarta.

Kepada para atlet Hary Tanoe berpesan agar berjuang maksimal mengharumkan nama Indonesia di ajang tersebut. “Setiap pertandingan jaga percaya diri, stamina, dan kekompakan. Mudah-mudahan Indonesia ranking tinggi di Asian Games," ungkapnya

(Erha Aprili Ramadhoni)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement