Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Presiden Harap Kampus Itera Lahirkan Generasi yang Siap Menyongsong Era Digital

Fakhrizal Fakhri , Jurnalis-Minggu, 21 Januari 2018 |20:23 WIB
Presiden Harap Kampus Itera Lahirkan Generasi yang Siap Menyongsong Era Digital
Presiden Jokowi bersama beberapa menteri saat meninjau Kampus Itera (Foto: Setpres)
A
A
A

JAKARTA - Presiden Joko Widodo saat melakukan peninjauan kampus Institut Tekonologi Sumatera (Itera) di Lampung Selatan, berharap dapat menjadi wahana bagi para mahasiswa untuk mempersiapkan diri menyambut datangnya era revolusi industri 4.0 yang berbasis digital.

“Saya ingin agar mahasiswa-mahasiswa di sini nantinya bisa ikut mengejar, terutama menyongsong revolusi industri 4.0 yang sekarang ini semuanya membutuhkan engineer-engineer, membutuhkan coder, yang saya lihat di sini fakultasnya sudah menuju ke arah itu,” kata Presiden kepada jurnalis usai peninjauan, Minggu, (21/1/2018).

 (Baca: Jokowi Beri Hadiah 5 Gedung Baru saat Kunjungi Kampus Itera)

Menurut Presiden, tantangan ke depan bagi para mahasiswa adalah bagaimana penggunaan teknologi kecerdasan buatan dan juga bio teknologi dapat diterapkan ke dalam kehidupan di sekitar kita . “Saya kira ini akan dikejar, salah satunya dengan percepatan pembangunan di kampus Institut Teknologi Sumatera ini,” ucapnya.

Di kampus yang luasnya mencapai 275 hektar itu, beberapa infrastruktur antara lain gedung fakultas dan jalan akses masuk telah dibangun melalui bantuan dana pemerintah pusat pada tahun lalu.

 (Baca juga: Presiden Jokowi Resmikan Jalan Tol Pertama di Lampung)

“Beberapa gedung tahun yang lalu sudah kita bantu dari pemerintah pusat senilai Rp50-an miliar, kemudian jalan di depan juga kita bantu untuk akses baik dosen, mahasiswa, masyarakat agar gampang menuju ke Itera,” ujar Presiden.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement