Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Sandiaga: 7 Jam Periksa Kesehatan, 2 Jam Foto-Foto

Fahreza Rizky , Jurnalis-Senin, 13 Agustus 2018 |19:05 WIB
Sandiaga: 7 Jam Periksa Kesehatan, 2 Jam Foto-Foto
Sandiaga Uno usai tes kesehatan di RSPAD Gatot Subroto (Fahreza/Okezone)
A
A
A

JAKARTA – Pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno sudah selesai menjalani tes kesehatan di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat. Sandiaga berterima kasih kepada kepada tim medis yang terlibat memeriksanya dan Prabowo.

“Saya ingin ucapkan terima kasih kepada dokter dan 50 profesor yang ada di sini,” kata Sandiaga didampingi Prabowo serta tim pendukungnya kepada wartawan usai tes kesehatan di RSPAD, Senin (13/8/2018).

Politikus Gerindra itu juga berterima kasih kepada Kepala RSPAD Gatot Subroto, Mayjen Terawan Agus Prutanto. “Mayjen Terawan ini pelayanannya sangat world class. Saya ingin promosikan. Tujuh jam periksa kesehatan, dua jam foto-fotonya,” tukas Sandi.

 

Prabowo dan Sandiaga menjalani pemeriksaan kesehatan sejak pagi tadi sebagai salah satu syarat jadi peserta Pilpres 2019. Kemarin, pasangan Joko Widodo-KH Ma’ruf Amin yang dites kesehatannya.

Prabowo mengatakan tes kesehatan yang mereka jalani sangat professional dan ketat. “Mereka melaksanakan tugas sebaik-baiknya enggak boleh pakai joki. Sekarang nasib saya dan pak Sandi terserah para dokter ini,” ujarnya.

“Kalau pak Sandi udah pasti lolos. Tapi para dokter tanya tinggi badan, berat badan, Jadi pak Prabowo harus turunkan berat badan lagi,” lanjut Ketum Gerindra itu.

(Salman Mardira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement