Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

"Berburu" Buku di Singapura, Prabowo Berharap Anak Muda Punya Hobi Baca

Antara , Jurnalis-Selasa, 27 November 2018 |13:58 WIB
Ilustrasi (Dok. Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto, menyempatkan "berburu" buku di sela-sela kegiatannya selama dua hari di Singapura pada Senin-Selasa (26-27 November 2018).

Dalam keterangan tertulisnya, Prabowo menyempatkan diri untuk berbelanja buku di toko buku Kinokuniya, di Takashimaya Mall, Singapura, usai bertemu dengan PM Lee Hsien Loong.

Kebiasaan berbelanja buku ini kerap dilakukan Prabowo ketika berkunjung ke luar negeri.

"Setiap kesempatan dan ke mana pun saya pergi, pasti cari toko buku. Buku sejarah, buku militer, buku ekonomi, buku perkembangan dunia, buku fotografi, arsitektur, dan lain sebagainya," kata Prabowo, Selasa (27/11/2018).

(Baca Juga: Gigi Palsu Jadi Hadiah Prabowo untuk Kakek Untung yang Penuh Semangat)

Prabowo mengaku hobi membaca buku ini sudah dilakukannya sejak masih remaja, dan dirinya berharap anak-anak muda Indonesia juga memiliki hobi membaca buku untuk menambah wawasan serta ilmu pengetahuan.

Dalam kunjungannya selama dua hari di Singapura, hari ini Prabowo dijadwalkan memenuhi undangan menjadi narasumber dalam acara 'The Economist World in 2019 Gala Dinner' yang digelar oleh majalah ekonomi ternama dunia yakni The Economist.

Sebelumnya, Prabowo bertemu PM Singapura Lee Hsien Loong pada Senin 26 November.

Dalam pertemuan tersebut, dirinya banyak membahas hal-hal strategis, salah satunya mengenai kebijakan ekonomi yang akan disampaikannya pada acara The Economist World in 2019 Gala Dinner.

(Angkasa Yudhistira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement