MADIUN - Kunjungan kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Jawa Timur selama dua hari telah berakhir. Banyak cerita yang tergambar selama kunjungan Jokowi, bahkan ketika dirinya hendak meninggalkan daerah tersebut.
Seperti saat dalam perjalanan menuji Kota Madiun, pada Jumat 4 Januari 2019. Suami Iriana bersama rombongannya tiba-tiba berhenti karena ingin menunaikan salat Magrib.
Berhenti di sebuah masjid, sontak membuat warga dan jamaah masjid kaget karena tak menyangka bertemu Presiden. Mereka pun tak ingin menyia-nyiakan momentum tersebut dengan meminta foto bersama.
Tak disangka pula, ada seorang nenek yang memegang tangan Jokowi, sambil mendoakan Jokowi. "Lanjut nggih Pak.. lanjut," ujar nenek yang tak diketahui namanya itu.
Baca: Kehadiran Nurhadi-Aldo Mampu Meluweskan Ketegangan Pilpres 2019
Jokowi yang mengenakan kemeja putih dan kopiah itu mendengar kalimat tersebut langsung membalasnya dengan penuh senyum.
"Nggih maturnuwun (iya terima kasih)," jawab Jokowi.
Jokowi diketahui kembali maju sebagai calon presiden berpasangan dengan Ma'ruf Amin. Pasangan nomor urut 01 itu akan berhadapan dengan pasangan nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno pada Pilpres 17 April 2019.
(Rachmat Fahzry)