Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pemprov DKI Bangun Tempat Penampungan Sementara Pedagang Blok G Tanah Abang

Fadel Prayoga , Jurnalis-Rabu, 24 April 2019 |18:56 WIB
Pemprov DKI Bangun Tempat Penampungan Sementara Pedagang Blok G Tanah Abang
Pasar Tanah Abang (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui PD Pasar Jaya memulai pembangunan tempat pembangunan sementara (TPS) pedagang Blok G Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Rabu (24/4/2019). TPS itu difungsikan untuk menampung para pedagang karena kawasan Blok G akan direvitalisasi.

"Hari ini kita groundbreaking TPS nya, setelah ini agak tertunda sebenarnya," kata Dirut Pasar Jaya, Arief Nasrudin di kawasan Jakarta Pusat, Rabu (24/4/2019).

Menurut dia, lahan TPS itu merupakan tempat yang strategis untuk para pedagang menjajakan dagangannya ke penjual. Hal itu lantaran dekat dengan Stasiun Tanah Abang dan Halte Jaklingko, bahkan dapat dijangkau melalui Skybridge.

"Jadi, dulu sempet kita dekat Hotel Pharmin situ. Kemudian sempat juga izin kepada teman-teman kereta api ada juga ke Blok F tapi ada juga pedagang memutuskan untuk meminta di kalau bisa di area parkir," katanya.

Arief menjelaskan, biaya untuk pembangunan TPS itu mencapai Rp 32 miliar. Ia menargetkan dalam waktu satu tahun ke depan pengerjaannya sudah selesai.

"Ada 2 blok nanti di depan sama di belakang. Jadi ini yang kemudian nantinya kurang lebih memakan waktu 8 sampai 12 bulan. Tapi mudah-mudahan bisa dipercepat lagi," ujar Arief.

(Rizka Diputra)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement