JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menitipkan pesan atau amanah kepada masyarakat Indonesia untuk menjaga persaudaraan antar umat Islam dan agama lainnya. Pesan itu dititipkan Jokowi kepada dua menterinya yakni, Menpan RB, Syafruddin dan Menteri ATR/BPN, Sofyan Djalil.
Syafruddin dan Sofyan Djalil sendiri mewakili Presiden Jokowi dan Wapres Jusuf Kalla (JK) menyerahkan hewan kurban ke Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, pada hari ini.. Hewan kurban yang diserahkan tersebut yakni sapi limosin seberat 1,7 ton an 1,3 ton.
"Pesan Pak Jokowi, dengan semangat Idul Adha ini, tentu kita bangsa Indonesia semakin memperdalam ukhuwah islamiyah, ukhuwah wathoniah, dan ukhuwah insaniah," kata Syafruddin di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Minggu (11/8/2019).

Baca Juga: Menpan RB dan Menteri ATR/BPN Wakili Jokowi-JK Serahkan Sapi Limosin ke Masjid Istiqlal
Kata Syafruddin, Jokowi berharap bangsa Indonesia bisa lebih maju pada pelaksanaan Idul Adha tahu ini. Serta, Indonesia bisa lebih dihargai oleh bangsa-bangsa di dunia.
"Mudah-mudahan bangsa Indonesia bisa lebih maju, bisa dihargai oleh bangsa di dunia, in momentum yang baik di Idul Adha ini," ucapnya.
(Edi Hidayat)