JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Ahmad Sufmi Dasco menyatakan akan memanggil Andre Rosiade untuk meminta klarifikasi terkait penggerebekan kasus prostitusi online, Selasa 11 Februari 2020. Pemanggilan untuk mendalami dugaan pelanggaran anggota Komisi VI DPR RI itu.
"Besok kan baru berita acara klarifikasi saja. Dilihat besok setelah klarifikasi baru disimpulkan apakah kemudian ada langkah-langkah selanjutnya atau tidak," kata Dasco di Gedung DPR, Jakarta, Senin (10/2/2020).
Baca Juga: Banyak Orang Partai Kunjungi PSK yang Digerebek Andre Rosiade di Penjara
Menurut Dasco, kasus yang menerpa Andre itu menjadi perhatian partai. "Kan itu sudah banyak di media massa dan menarik perhatian masyarakat. Nah, di internal Gerindra juga banyak pertanyaan-pertanyaan yang mesti diklarifikasi yang bersangkutan supaya clear di majelis kehormatan partai," ujarnya.
