“Mencerdaskan kehidupan berarti menguatkan kualitas bekerjanya otak atau rasionalitas dan menjaga kemuliaan watak atau moralitas dan integritas,” ucapnya.
Lebih lanjut dia menyampaikan bahwa setelah seabad Indonesia merdeka yakni pada tahun 2045, Pemerintah mencanangkan akan meraih 'Indonesia Emas' yang ditandai dengan kebersatuan, merdeka, adil dan makmur.
“Adik-adik yang sekarang menjadi mahasiswa punya posisi untuk berperan penting menyongsong Indonesia Emas tersebut dengan bekerja keras untuk berkarya merancang masa depan dengan prinsip kebersatuan sebagai bangsa yang besar,” tutupnya.
(Rizka Diputra)