JAKARTA - Setelah peluncuran Program Merdeka Belajar Episode 4 : Program Organisasi Penggerak (POP) pada bulan Maret lalu yang bertujuan agar Organisasi Pendidikan makin terlibat dalam membantu sekolah untuk kualitas hasil belajar siswa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) saat ini telah menyelesaikan proses evaluasi terhadap Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) yang telah mengajukan profil dan proposal POP.
Dari pengajuan tersebut, Kemendikbud menerima hasil rekomendasi Ormas Calon Penerima Bantuan Pemerintah POP dari Tim Evaluasi Independen (The SMERU Research Institute) pada Kamis (16/07/20). Adapun tahap evaluasi yang dilakukan dan sesuai dengan Peraturan Sekretaris Jenderal Kemendikbud Nomor 3 Tahun 2020 tentang Petunjuk Teknis Penyaluran Bantuan Pemerintah dan Peraturan Sekretaris Jenderal Kemendikbud Nomor 4 Tahun 2020 tentang Pedoman Program Organisasi Penggerak.
Proses evaluasi tersebut mencakup evaluasi administrasi, evaluasi teknis substantif, evaluasi pembiayaan, dan verifikasi (visitasi). Evaluasi administrasi dilakukan oleh Tim Verifikasi Administrasi, sementara evaluasi teknis substantif, evaluasi pembiayaan, dan verifikasi dilakukan oleh Tim Independen.
Sehubungan dengan proses evaluasi tersebut, Kemendikbud menyampaikan beberapa hal, sebagai berikut :
1. Tahap Registrasi dan Pemasukan Profil, Portofolio, dan Proposal