PONTIANAK - Pencarian Tim SAR gabungan terhadap dua korban kapal cepat terbakar di Perairan Kuala Punggur, Desa Sepok Laut, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, Selasa 8 September 2020, membuahkan hasil.
Korban bernama Susanto (27) sudah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Sementara anaknya bernama Bulat, seorang bocah perempuan (4) sampai saat ini masih dilakukan pencarian.
"Satu korban sudah ditemukan meninggal dunia. Korban pertama ini merupakan ayah dari korban kedua," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pontianak, Yopi Haryadi, kepada sejumlah wartawan.
Korban saat ini sudah dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarga. Korban ditemukan masih di sekitar lokasi kejadian, yakni berjarak 1,1 KM dari lokasi tenggelamnya kapal cepat itu pasca-terbakar.
"Setelah menemukan korban pertama, kami kembali fokus untuk menemukan korban kedua. Semoga keseluruhan korban dapat ditemukan," tutup Yopi mengakhiri.
Sebagaimana diketahui, kapal cepat ini terbakar saat dalam perjalanan dari Sepok Laut menuju Sungai Kakap, tepat di Perairan Kuala Punggur, pada Selasa 8 September 2020 pagi. Dua orang, yakni ayah dan anak hilang.
Tim SAR gabungan pun diterjunkan untuk melalukan penyisiran. Selain dari Kantor SAR Pontianak, juga turut dibantu personel TNI Polri, keluarga korban dan masyarakat setempat.
(wal)